Article Detail

SAFARI KEBHINNEKAAN SMP PENDOWO NGABLAK

Rabu, 25 Juli 2018 setelah mengikuti Perayaan Ekaristi awal tahun pelajaran 2018/2019 di Gereja St, Ignatius – Magelang yang diselenggarakan oleh Tarakanita Wilayah Jawa Tengah, unit SMP Pendowo - Ngablak sebagai salah satu unit sekolah Tarakanita mengadakan “Safari Kebhinnekaan”

Seluruh peserta didik dan karyawan SMP Pendowo – Ngablak total berjumlah 100 orang bekerjasama dengan Komunitas “Pager Piring” Paroki St. Ignatius-Magelang sebagai pemandu dan pendamping dikoordinir oleh Bp. Adek, mengadakan kunjungan ke beberapa tempat ibadah yang berada di Kota Magelang. Tujuannya adalah, bahwa dengan kunjungan tersebut siswa dan seluruh warga SMP Pendowo Ngablak disadarkan kembali untuk memelihara persaudaraan dan sikap toleransi terhadap perbedaan di lingkungan sekitanya. Tempat yang dikunjungi di antaranya Masjid Agung Kota Magelang yang berjarak 100 m dari Gereja St. Ignatius. Di Masjid Agung tersebut  diterima oleh Ketua Takmir sekaligus Imam Masjid tersebut mulai Pk. 10.00 sampai 11.30. Kegiatannya dikemas dengan penjelasan tentang Masjid Agung dan dinamikanya yang dilanjutkan dengan dialog dan tanya jawab. Pk. 11.30 sampai 13.00 dilanjutkan berkunjung di Klentheng “Tri Dharma” yang berjarak 100 m dari Masjid Agung dan diterima oleh Pengurus Yayasan Tri Dharma setempat dengan memberikan penjelasan tentang tempat ibadah tersebut beserta dinamika kegiatan peribadatannya dilanjutkan dialog dan tanya jawab. Kemudia setelah beristirahat makan siang, mereka menuju ke Wihara yang letaknya di Jalan Soekarno-Hatta berjarak 3 Km dari Alun-alun Kota Magelang  Pk. 13.30 sampai 15.00. Kegiatannya sama dengan yang sudah dilaksanakan pada kunjungan di kedua tempat ibadah sebelumnya.
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment